Geronimo Stilton #1: The Discovery of America
Geronimo Stilton
Papercutz - 2009
(untuk usia 8 tahun ke atas)
Geronimo Stilton adalah editor di Rodent Gazette,
sebuah surat
kabar terkenal di Pulau Tikus. Dan ia dengan senang hati berbagi cerita tentang
petualangannya melintasi waktu, kembali ke masa lalu, bersama saudara-saudaranya.
Dengan mesin waktu – sebuah kendaraan canggih
bernama Speedrat, Geronimo ditemani oleh Trap, Benjamin dan Pandora, mereka
harus mencegah para tikus untuk mengubah sejarah.
Dan, kembalilah mereka ke tahun 1492, ketika
Colombus hendak berlayar untuk menemukan dunia baru. Ternyata, para tikus –
Tersilla, Bonzo dan Cattardone sudah lebih dulu tiba. Mereka menyamar sebagai
tikus dan mencoba berbaur.
Penyamaran para kucing ini memang cukup mulus.
Mereka memakai topeng berwajah tikus, mengenakan pakaian seperti penduduk
setempat pada jamannya. Tapi, ada aja yang membuat Geronimo dan teman-temannya
mencurigai tiga tikus aneh ini. Misalnya, kalau tiba-tiba ekor mereka kejepit,
mereka kaget dan refleks berteriak, “Miauwww..” atau, ditemukan sepeti ikan
busuk, padahal para tikus maunya makan keju yang yummy-yummy, atau ketika
mereka makan di resto setempat, mereka gak mau memesan menu yang ada
keju-kejunya, harus ada ikan.
Nah, para ketiga kucing ini merencanakan
pemberontakan demi mencapai tujuan mereka untuk mengganti sejarah baru – demi kepentingan
bangsa kucing. Sementara itu, Geronimo dan teman-temannya harus mencari cara
menggagalkan rencana itu.
Geronimo ini tipe tikus yang cerdas, tapi rada
penakut dan clumsy. Ada
aja yang kadang bikin dia pingsan, lalu, entah tiba-tiba kepentok, kepleset dan
jatuh.
Ehem.. ma’afkan kalau buku bertema Historical
Fiction kali ini lebih ditujukan untuk anak-anak. Saat gue membacakan buku ini,
gue tertarik dengan karakter Geronimo yang lucu ini. Geronimo, adalah pahlawan
di buku ini, tapi dia digambarkan sebagai tikus yang tidak ‘sempurna’, tapi ia
berusaha untuk menjadi berani.
Selain dalam bentuk novel grafis, Geronimo
Stilton juga ada dalam bentuk novel dengan isi yang menarik. Menarik dalam arti
ceritanya dan juga tampilannya. Di dalam buku novel ini, layout-nya keren, dan
sesekali menggunakan font yang menarik dan berwarna-warni. Diselipkan juga
berbagai informasi tentang fakta sejarah yang sebenarnya terjadi, misalnya di
buku ini, diceritakan siapa Colombus itu sebenarnya.
Jadi, nih, bisa deh mulai memperkenalkan yang
namanya ‘historical fiction’ sama anak-anak. Bukunya menyenangkan untuk dibaca,
dan tokohnya juga lucu.
Seri Geronimo Stilton ini juga sudah ada
terjemahannya, diterbitkan oleh BPK Gunung Mulia.
Posting ini disubmit untuk
posting bareng Blogger Buku Indonesia
bulan Juli dengan tema historical fiction.
0 comments:
Post a Comment