Sleeping
Arrangements (Berbagi Ranjang)
Sophie Kinsella (writing
as Madeleine Wickham)
Julanda Tantani (Terj.)
GPU – 2011
408 hal.
(Rental dari
@ReadingWalk)
Ini adalah cerita tentang
dua keluarga yang lagi jenuh. Chloe , si peracang gaun pengantin, yang harus
menghadapi pelanggan yang banyak maunya. Sementara itu, Philip, pasangan hidup
Chloe, sedang harap-harap cemas menanti kabar kelanjutan dari pengambilalihan
bank tempatnya bekerja.
Lalu, Hugh, pria pekerja
keras, yang lebih dekat dengan pekerjaan kantor daripada anak-anaknya.
Sementara, Amanda, istrinya, sibuk ngurusin warna cat untuk rumah baru mereka.
Dan dua keluarga stress
ini butuh liburan, keluar dari rutinitas dan meninggalkan sejenak urusan
sehari-hari mereka.
Beruntung kedua keluarga
ini kenal dengan Gerard, teman mereka yang kaya raya, yang berbaik hati
meminjamkan villanya di Spanyol. Semua (tampak) semangat menyambut liburan ke
Spanyol. Tapi… lho.. kenapa semuanya tiba di vila itu dalam waktu yang bersamaan?
Tampaknya, Gerard salah mengatur tanggal mereka tiba di sana.
Hmmm.. tapi, entah apa
yang sebenarnya direncanakan oleh Gerard… yang pasti ternyata, sebenarnya ada
hubungan antara keluarga Hugh dan keluarga Chloe.
Yah, dua kali gue baca
buku Madeleine Wickham ini, gue rada-rada kecewa ya. Gue terbiasa dengan gaya Sophie Kinsella yang
ceria dan lucu. Gaya Madeleine Wickham lebih dewasa, tapi koq isinya kaya’
nyari-nyari masalah :D
Misalnya nih tokoh si
Hugh, ya okelah dia gak bahagia katanya sama kehidupan pernikahannya, istrinya
yang terlalu sibuk dengan urusan renovasi rumah. Tapi terus agak keterlaluan
rasanya si Hugh ini malah merayu Chloe ketika istrinya hanya ada di kamar
sebelah. Gue yang tadinya simpati
sama Chloe, jadi sedikit sebal, gara-gara dia tergoda sama Hugh.
Kasian pasangan-pasangan
mereka. Amanda misalnya, ia tetap ibu yang baik, yang mendampingi anak-anaknya
ketika sakit.
Tokoh yang bikin segar cerita ini adalah keempat anak-anak dari pasangan plus (meskipun mereka gak muncul terlalu banyak sih) plus pengasuhnya yang bernama Jenna. Itu pun lama-lama jadi 'cape' dengan celetuka 'Guyon'-nya si Jenna yang kebanyakan.
Yah, dua kasur aja deh
gue kasih buat tempat tidur mereka. .. hanya ‘it was ok, but I don’t really
like it’
0 comments:
Post a Comment