Friday, June 08, 2012

The Power of Six



The Power of Six
Pittacus Lore @ 2011
Nur Aini (Terj.)
Mizan – Cet. II, February 2012
427 hal

Setelah berhasil melepaskan diri dari para Mogadorian, John Smith kembali harus mencari tempat yang aman. Henri, Cêpan -nya sudah tiada. Tapi, sekarang ia memiliki teman baru, yaitu si Nomer Enam dan Sam. John terpaksa berpisah dengan kekasihnya, Sarah. John, Nomor Enam dan Sam - tak ketinggalan Bernie Kosar.

Selain harus melarikan diri dari para Mogadorian, kini John menjadi buronan internasional, bahkan dicap sebagai teroris, akibat peristiwa peledakan sekolah dan tewasnya beberapa warga setempat.

Sementara itu, di Spanyol, Marina dan Adelina bersembunyi di sebuah panti asuhan. Marina adalan Garde nomor tujuh. Marina masih bersemangat untuk menemukan Garde yang lain, tapi Adelina terlihat pasrah, seolah tak berminat lagi untuk menyelamatkan Planet Lorien. Marina pun terus berlatih sendiri, agar Pusaka-nya segera muncul.

Ternyata, Mogadorian semakin agresif. Biarpun untuk membunuh para Garde yang tersisa harus sesuai dengan urutan, sekarang Mogadorian muncul di mana-mana. Tujuan mereka adalah menangkap dulu para Garde dan Cêpan. Para Garde berpacu dengan waktu, tanpa adanya Cêpan yang selama ini membimbing mereka, dan mereka harus mengambil keputusan sendiri. Yah, terkadang, pilihan-pilihan mereka malah membuat mereka terjebak. Apalagi John, yang masih sangat emosional dengan kepergian Henri dan harus meninggalkan Sarah.

Di belahan dunia yang berbeda, John Smith, Nomor Enam, dan Marina terus berlatih untuk memperkuat pusaka mereka. Tak ketinggalan Sam yang mempunyai misi untuk mencari ayahnya yang ia yakin diculik alien.

Di buku ini, lebih banyak pertarungannya, isinya lebih ‘ganas’. Beberapa rahasia mulai terkuat pelan-pelan – misalnya, misteri pesawat kedua yang dilihat John di dalam citranya, apa sebenarnya peranan Sam.

Lebih banyak kesedihan dan penderitaan. Pusaka yang keren-keren juga bermunculan di buku ini (hmmm.. I wish I had one.. hehehe….)

Dan tampaknya, perjuangan para Garde ini masih berlanjut. Nomor Lima dan Nomor Delapan belum ketauan di mana keberadaannya.

Ada bonus cerita – The Lost Files: Six’s Legacy – cerita tentang Nomor Enam dan Katarina, Cêpan-nya, sebelum ia datang ke Paradise dan bertemu dengan John Smith. Kisahnya gak kalah tragis dan sengsara dibandingkan dengan John Smith.

Bocoran: buku ketiganya akan beredar 30 Agustus 2012 (hmmm di Inggris sih…) Semoga terjemahannya gak lama-lama ya…  J

3 comments:

F. Juni Ismarianto said...

iya, semoga buku ketiga penerjemahannya tidak lama-lama. Udah kebelet (?) saya :))

ferina said...

@Jun: hahaha.. sama... penasaran juga nih

Oky said...

Kalo gitu kemungkinan sampai ke Indonesia baru tahun depan yaa~

 

lemari bukuku Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang