Thursday, November 10, 2011

Serasa di Surga...


Mungkin sebagian besar akan berkata surga buku adalah tempat yang nyaman, tenang. Tempat kita berada di antara buku-buku kesayangan kita. Tempat di mana kita bisa ‘melebur’ dalam buku yang kita baca. Atau, bisa juga ‘keadaan’, bukan hanya tempat. Tapi saat di mana (di mana saja, dan kapan saja), kita merasa ‘terlempar’ dari dunia nyata, masuk ke dalam sebuah dunia imajinasi yang sangat luas dan punya berbagai macam cerita yang mungkin tidak pernah kita bayangkan ada dalam dunia nyata.

Kalau aku boleh menggambarkan surga bukuku itu seperti apa, ini dia dongengku tentang surga buku.

Tempat itu adalah tempat tersembunyi. Hanya orang-orang yang mencintai buku dan mengerti arti imajinasi yang tahu di mana tempat itu. Tepatnya, di atas sebuah pohon, berbentuk rumah kayu (ya… ya… ini salah satu keinginan masa kecil yang gak tercapai… pengen punya rumah kayu di atas pohon).

Mari kita lihat di dalamnya ada apa… Meskipun rumah kayu, tapi jangan takut akan runtuh. Karena rumah ini mampu menampung beban seberat apa pun. Jadi jangan heran, kalau di dalamnya, ada banyak begitu banyak buku di dalam rak-rak yang tersedia. Semua buku favoritku, ada di sini. Atau, teman-teman cari buku favorit kalian sendiri? Coba cari di pelosok-pelosok rumah ini, pasti ada. Karena di sini, segala macam jenis buku ada (hmmm termasuk buku-buku aneh seperti di Bagian Terlarang Perpustakaan Hogwarts). Luasnya sebesar apa? Seluas-luasnya… namanya juga di surga, gak ada batasan dalam sebuah ukuran.

Lalu, ada sebuah sudut yang nyaman, beralas karpet lembut. Ada bantal-bantal empuk untuk yang pengen baca sambil bersila di lantai. Ada sofa yang tak kalah empuknya juga. Mau duduk di kursi goyang? Ada juga… Ada meja kecil berisi kue-kue dan minuman ringan, untuk sekedar menemani biar gak kelaperan kalo lagi baca. Kan lagi berkhayal, jadi kadang lupa waktu… tau-tau… perut keroncongan deh…

Pernah dengar lagu di film kartun Cinderella?

“in my own little corner
in my own little chair
I can be whatever
I want to be….”

Nah, saat mulai membaca… bersiaplah terjun bebas dalam tokoh-tokoh yang ada. Gak suka sama tokohnya… silahkan ngomel-ngomel… atau mungkin si tokoh ganteng… ow… silahkan termehek-mehek dan jatuh cinta dengan dia.

Atau…. Mau curhat? Curhat sama siapa? Ya, sama salah satu tokoh yang kamu baca… Hmmm.. misalnya, pengen curhat sama Papa Smurf? Boleh… atau mau nangis karena kangen sama Harry Potter, Hermione atau Ron? Atau bahkan kangen sama Bartimeus, si Jin tengil itu? Gak masalah…

Atau ikut bersusah payah sama Aragorn dan si ganteng Legolas nyari Frodo?

Atau… merinding dan ikut tegang bersama Katnis di Hunger Games? Atau malah pengen jadi Katnis, yang di tengah-tengah Hunger Games malah bingung mikirin lebih ok Peeta atau Gale ya?

Atau bahkan pengen jadi Bella Swan? Hehehe.. biar bisa bikin ending cerita sendiri… Kali-kali dalam khayalan kamu, Bella Swan malah pengen jadi werewolf perempuan, bukannya vampire perempuan.

Atau, pengen ikutan jalan-jalan sama Agustinus Wibowo ke pelosok-pelosok yang sama sekali berbeda dengan buku traveling lainnya? Atau berenang sama ikan hiu bareng Trinity?

Silahkan… bebas… sebebas-bebasnya…

Gak boleh ada yang sirik, gak boleh ada yang nyela. Kalo nyela… kamu akan terlempar dari surga buku *HA..HA..HA… ketawa ala jin*

===

Udah ah, mengkhayalnya… tapi gitu deh, tempat yang aku bayangkan saat aku berpikir tentang surga buku.

Lelah berkutat dengan dunia nyata, tenggelam dalam buku-bukuku membuat aku sejenak melupakan semua keresahan, me-recharge energi dan pikiran yang terkuras. Melemaskan semua ketegangan.

Novel romantis membuat aku rindu dengan kisah cinta yang dramatis
Novel fantasi suka bikin aku pengen ada di dunia mereka.
Novel horor, thriller terkadang membuat jantung ikut berdetak lebih kencang
Novel klasik, kadang.. mmmm... *ma'af* bikin aku ngantuk...

Aku gak menyesal dengan buku yang aku pilih… meskipun itu buku yang ternyata gak sesuai dengan ekspektasiku…

Tapi yang pasti.. membaca membuat aku merasa di surga…

*tulisan ini dibuat sebagai hadiah ulang tahun untuk Surgabuku*
*happy birthday, surgabuku… semoga selalu menjadi surga untuk para pencinta buku*
*pssttt… paket B boleh juga tuh, me
l… *

5 comments:

Tjut Riana said...

pengen mampir di surga bukunya ferina, sepertinya nyaman sangat *ikutan mimpi* :D

Astrid said...

mau donks diundang ke rumah pohonnya =D

ferina said...

@Tjut Riana, @Astrid: hayuu.. pada mampir :)

Mbak Riana, ikutan juga dong nulis 'surga buku'nya

Anonymous said...

Thanks buat kado ultahnya mbak :)
aku senyum2 sendiri baca post ini, hehehee....

ferina said...

@elsamaran: semoga suka :)

 

lemari bukuku Template by Ipietoon Cute Blog Design and Bukit Gambang